YAMANASHI SEBAGAI TUJUAN WISATA KESEHATAN DAN RELAKSASI
Pemandian air panas Kogetsu. Sambil berendam sambil menikmati pemadangan Gunung Fuji dan Danau Kawaguchi, menjadi pengalaman yang tak terlupakan. Foto © Departemen Pariwisata Prefektur Yamanashi.
Prefektur Yamanashi memiliki banyak sumber air panas alami yang baik untuk kesehatan, yang membuat prefektur ini menjadi tujuan wisata sebagai tempat istirahat sambil menyehatkan tubuh melalui spa dan pemandian air panas yang baik untuk kesehatan.
Berendam di pemandian air panas sambil menikmati pemandangan matahari terbenam. Foto © Departemen Pariwisata Prefektur Yamanashi.
Berendam di pemandian air panas sambil menikmati pemandangan malam hari. Foto © Departemen Pariwisata Prefektur Yamanashi.
Setelah badan cukup lelah dan berkeringat setelah melakukan perjalan jauh menikmati pemandangan alam Yamanashi, berisitirahat sambil berendam di bak mandi bergaya Jepang dengan air panas yang menyehatkan, sangat disarankan untuk kesehatan badan. Hal ini merupakan salah cara yang paling diminati untuk menikmati kekayaan alam yang dimiliki Yamanashi.
Iyashino Sato, salah satu situs budaya tradisional Jepang yang bisa ditemukan di Yamanashi. Foto © Departemen Pariwisata Prefektur Yamanashi.
Yamanashi tidak hanya memiliki kekayaan alam sebagai daya tarik, wisatawan bisa menikmati keindahan dan kemurnian budaya tradisional Jepang yang sangat khas dengan mengunjungi situs kuno dari jaman pertengahan, kuil, candi, dan rumah tradisional Jepang.
Text by Aditya Rai
Link yang berhubungan:
PREFEKTUR YAMANASHI (山梨県)