Japanese Film Festival Online 2022, bukan cuma menonton film tapi juga hadirkan banyak aktifitas seru
Dua minggu lagi menjelang Japanese Film Festival ONLINE 2022. Festival film tahunan yang diselenggarakan oleh The Japan Foundation, Jakarta ini akan memutarkan dua puluh film Jepang pilihan di 25 negara secara serentak mulai tanggal 14 – 27 Februari 2022 secara daring dan gratis. Film-film yang tayang akan dilengkapi dengan 15 takarir termasuk bahasa Indonesia yang dapat disaksikan dengan melakukan registrasi di situs JFF ONLINE. Tidak hanya menayangkan film Jepang pilihan dari beragam genre, JFF ONLINE 2022 juga akan menghadirkan berbagai kegiatan pendamping menarik yang dapat dinikmati oleh masyarakat di Indonesia.…
Read More